IMAN
Seorang profesor yang Atheis berbicara dalam sebuah kelas fisika. Profesor: "Apakah Allah menciptakan segala yang ada?" Para mahasiswa: "Betul! Dia pencipta segalanya." Profesor: "Jika Allah menciptakan segalanya, berarti Allah juga menciptakan kejahatan." (Semua terdiam dan agak kesulitan menjawab hipotesis profesor itu). Tiba-tiba suara seorang mahasiswa memecah kesunyian. Mahasiswa: "Prof! Saya ingin bertanya. Apakah dingin itu ada?" Profesor: "Pertanyaan macam apa itu? Tentu saja dingin itu ada." Mahasiswa: "Prof! Dingin itu tidak ada. Menurut hukum fisika, yang kita anggap dingin sebenarnya adalah ketiadaan panas. Suhu -460 derajat Fahrenheit adalah ketiadaan panas sama sekali. Semua partikel menjadi diam. Tidak bisa bereaksi pada suhu tersebut. Kita menciptakan kata 'dingin' untuk mengungkapkan ketiadaan panas. Selanjutnya! Apakah gelap itu ada?" Profesor: "Tentu saja ada!" Mahasiswa: "Anda salah lagi Prof! Gelap juga tidak ada. Gelap adalah keadaan di mana tiada cahaya. Cahaya bisa kita pelajari. Sedangkan gelap tidak bisa. Kita bisa menggunakan prisma Newton untuk mengurai cahaya menjadi beberapa warna dan mempelajari panjang gelombang setiap warna. Tapi! Anda tidak bisa mengukur gelap. Seberapa gelap suatu ruangan diukur melalui berapa besar intensitas cahaya di ruangan itu. Kata 'gelap' dipakai manusia untuk menggambarkan ketiadaan cahaya. Jadi! Apakah kejahatan, kemaksiatan itu ada?" Profesor mulai bimbang tapi menjawab juga: "Tentu saja ada." Mahasiswa: "Sekali lagi anda salah Prof! Kejahatan itu tidak ada. Allah tidak menciptakan kejahatan atau kemaksiatan. Seperti dingin dan gelap juga. Kejahatan adalah kata yang dipakai manusia untuk menggambarkan ketiadaan Allah dalam dirinya. Kejahatan adalah hasil dari tidak hadirnya Allah dalam hati manusia." Profesor terpaku dan terdiam! Dosa terjadi karena manusia lupa menghadirkan Allah dalam hatinya. Hadirkan Allah dalam hati kita setiap saat, maka akan selamatlah kita. Itulah IMAN. SESUNGGUHNYA DOSA ITU LAHIR SAAT IMAN TIDAK HADIR DALAM HATI KITA. Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman: رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوْبَنَا بَعْدَ اِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةً ۚ اِنَّكَ اَنْتَ الْوَهَّا بُ Robbanaa laa tuzigh quluubanaa ba'da iz hadaitanaa wa hab lanaa mil ladungka rohmah, innaka angtal-wahhaab "(Mereka berdoa), Ya Tuhan kami, janganlah Engkau condongkan hati kami kepada kesesatan setelah engkau berikan petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi-Mu, sesungguhnya Engkau Maha Pemberi." (QS. Ali 'Imran 3: Ayat 8)
0 Comments
KESULITAN DAN KEMUDAHAN
Ada seorang lelaki yang sedang dirundung kesedihan datang menemui seorang ulama dan berkata: “Wahai syaikh, aku datang kepadamu karena aku sudah tak mampu lagi menahan beban kesedihanku.” Sang ulama menjawab,: “Aku akan bertanya dua pertanyaan dan jawablah !” Lelaki itu berkata : “Ya, tanyakanlah !” Sang ulama bertanya : “Apakah engkau datang ke dunia bersama dengan masalah² ini?” “Tentu tidak” jawab lelaki tersebut. “Lalu apakah kau akan meninggalkan dunia dengan membawa masalah² ini ?” tanya sang ulama lagi. “Tidak juga” jawabnya. Lalu ulama itu berkata: “Lalu mengapa kau harus bersedih atas apa yang tidak kau bawa saat datang dan tidak mengikutimu saat kau pergi? Seharusnya hal ini tidak membuatmu bersedih seperti ini. Bersabarlah atas segala urusan dunia. Jadikanlah pandanganmu ke langit lebih panjang dari pandanganmu ke bumi dan kau pun akan mendapat apa yang kau inginkan. Tersenyumlah ! Karena rizkimu telah dibagi dan segala urusan hidupmu sudah diatur. Urusan dunia tidak layak untuk membuatmu bersedih semacam ini karena semuanya ada di tangan Yang Maha Hidup dan Maha Mengatur.” Kemudian sang ulama berkata lagi : “Seorang mukmin hidup dalam 2 hal, yaitu: 1. Kesulitan dan 2. Kemudahan. Keduanya adalah nikmat jika ia sadari. Di balik kemudahan ada rasa syukur. “Allah akan memberi balasan kepada orang yg bersyukur.” (QS.Ali Imran: 144) Dan di balik kesulitan ada kesabaran. “Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas.” (QS.Az-Zumar: 10) Jadi semua yang terjadi pada diri kita, apakah itu kesulitan atau kemudahan, semuanya adalah baik dan ladang pahala untuk meraih ridho-Nya", kata sang ulama mengakhiri nasehatnya. Baarakallahu fiikum. BUYA HAMKA
Suatu hari ada seorang pemuda yang baru pulang dari Saudi Arabia berkomentar tentang kondisi disana kepada Buya Hamka. “Pelacur di negara Arab ternyata memakai niqab dan hijab.” Tanpa disangka Buya Hamka memberi respon. “Oh ya? Saya baru saja balik dari Los Angeles dan New York. Masya Allah, di sana saya tak pernah sekalipun berjumpa dengan pelacur.” jawab Buya. “Ah tak mungkin lah Buya, di Mekkah saja ada pelacur. Apalagi di Amerika, sudah pasti lebih banyak.” kata orang tadi. Buya Hamka pun menjawab: “Sesungguhnya kita ini memang hanya akan dipertemukan dengan apa-apa yang kita cari." "Meskipun kita ke Mekkah, tetapi jika yang diburu oleh hati adalah hal-hal yang tak elok, maka Syaitan yang tergolong dalam kumpulan jin dan manusia itu akan berusaha membantu kita untuk mendapatkannya." "Tetapi sebaliknya, walau jauh perjalanan kita hingga sampai ke New York, Los Angeles sana, bila yang kita cari adalah kebaikan, maka segala keburukan akan menjauh dan bersembunyi..." "Hati kalau sudah rusak, maka akan sering dipertemukan dengan hal-hal yang rusak juga atau yang negatif, walaupun kita sedang berada di tempat yang baik. Sebaliknya kalau hatinya bersih dan niatnya baik, insya Allah akan dipertemukan dengan perkara yang baik-baik dan positif, meskipun kita berada di tempat yang kotor dan tidak elok..." "Maka berhati-hatilah menjaga hati." "Seumpama mata lebah dan mata lalat. Lalat walau berada di taman bunga yang indah dan wangi, tetap saja yang diburu dan dicarinya adalah kotoran dan benda busuk. Sementara lebah, biarpun berada di tempat yang busuk dan kotor tetap saja ia hinggap hanya pada bunga-bunga yang wangi dan indah." "Maka berusahalah untuk menjadi mata lebah." |
ISLAM
Cari artikel? Gunakan Search Box di pojok kanan atas halaman ini. Kebenaran Quran dan Ajaran IslamMenyampaikan bukti-bukti kebenaran Quran dan ajaran Islam melalui tulisan dan pengakuan ahli ilmu pengetahuan dunia yang diambil dari berbagai sumber.
Archives
July 2024
Categories
All
kirim pesan [email protected]
|