Dalam sebuah pesta, seorang teman terjatuh tapi ia meyakinkan semua orang bahwa ia baik-baik saja dan hanya tersandung batu. Mereka membantunya dan memberinya makan. Meskipun ia tampak masih kurang nyaman, teman ini melanjutkan aktivitasnya ikut pesta. Semua orang kaget ketika suaminya beberapa waktu kemudian memberitahukan bahwa istrinya telah dibawa ke rumah sakit pada jam 6 sore dan telah meninggal dunia. Ia terkena stroke pada saat pesta. Seandainya saja mereka sudah mengetahui cara mengidentifikasi tanda-tanda stroke, mungkin istrinya masih hidup hari ini. Beberapa diantara orang yang terserang stroke tidak meninggal, tetapi kondisi mereka jadi memprihatinkan. IDENTIFIKASI STROKE: Seorang neurologist berkata bahwa jikalau ia mendapatkan korban stroke dalam jangka waktu 3 jam, ia dapat membantu membalikkan efek dari stroke tersebut secara total. Menurut dia, yang sulit adalah bagaimana untuk mengenal sebuah serangan stroke, dan membuat pasien secara medis ditangani dalam waktu tidak lebih dari 3 jam sejak mendapat serangan. MENGENALI STROKE: Ingat 3 langkah, SBA. Baca dan pelajari! Terkadang tanda stroke sulit untuk di identifikasi. Kalau kita tidak mengetahui ini bisa berakibat fatal. Korban stroke dapat mengalami kerusakan otak yang besar ketika orang di dekatnya gagal dalam mengindentifikasi tanda sebuah stroke. Dokter saat ini berkata bahwa orang biasa dapat mengenal serangan stroke dengan 3 pertanyaan simple di bawah ini: S = Minta orang tersebut untuk SENYUM. B = BICARA. Minta orang tersebut untuk bicara kalimat yang mudah (secara langsung) Contoh : Hari ini sangat cerah. A = ANGKAT KEDUA TANGAN. Jikalau dia kesulitan dalam melakukan salah satu dari tugas sederhana di atas, panggil ambulan dan jelaskan tanda-tandanya kepada kepada petugas. CATATAN: Tanda lain dari sebuah stroke adalah:
0 Comments
Leave a Reply. |
OUR BLOG
Gunakan Search Box di pojok kanan atas halaman ini untuk mencari artikel. Categories
All
AuthorHelfia Nil Chalis:
Archives
April 2024
|