Sesaat ketika berjalan menuju Masjid Ar Rahman, Tangguh LNG, Bintuni untuk berbuka puasa, tertegun melihat pemandangan indah pelangi di langit. Ya Tuhanku, sungguh Engkau Maha Pencipta, amat sedikit kami sanggup mensyukurinya, maka ampunilah kami. Masih di arah langit yang sama di depan Admin Building dua hari sebelumnya juga pelangi tampak dengan indahnya menggugah perhatian atas keindahan ciptaan Sang Maha Pencipta. Sesungguhnya Dia selalu mengingatkanku akan tanda-tanda kebesaran Nya. Tetapi hatiku lebih banyak lalai daripada mengingat Nya. Kesibukan kerja menjadi alasan bagus untuk melupakan Nya. Kalau aku mengingat Nya, maka sebenarnya itu untuk kebaikanku sendiri. Dia tidak butuh sedikitpun dariku. Dia Maha Besar dan Maha Agung. Kalau Dia menghendaki untuk melupakanku, tidak ada sedikitpun hakku untuk memintanya ingat akan diriku dan tidak ada seorangpun sanggup menolongku.
0 Comments
Leave a Reply. |
OUR BLOG
Gunakan Search Box di pojok kanan atas halaman ini untuk mencari artikel. Categories
All
AuthorHelfia Nil Chalis:
Archives
April 2024
|